CORONA VIRUS

Ditulis pada Rabu, 25 Mar 2020 oleh: Puskesmas

Bapak-bapak, Ibu-ibu, Mas-Mas, Mbak-Mbak, Adik-Adik dan Saudara sekalian

Apa Itu Corona Virus Desease (COVID-19)?

Adalah penyakit karena virus yang menyerang sistem pernapasan yang disebut COVID-19. bisa menyebabkan

gangguan pada sistem pernapasan, pneumonia akut, sampai kematian

 

Bagaimana gejalanya?

Ditandai dengan demam, batuk, sakit tenggorokan dan sesak napas.

Cara Penularan Corona

Dapat menularkan dari manusia ke manusia melalui :

  1. Tetesan cairan yang berasal dari batuk dan bersin
  2. Kontak pribadi seperti menyentuh dan berjabat tangan
  3. Menyentuh mulut, hidung, atau mata sebelum mencuci tangan
  4. Menyentuh benda atau permukaan dengan virus di atasnya seperti:
  • Uang kertas, Kartu ATM, pegangan pintu, pegangan tangga dan escalator, Handphone, Tombol lift,

Toilet umum, benda yang ada di Puskesmas/Rumah Sakit, Handle grip dan tiang di transportasi

  1. , Peralatan makan yang dipakai banyak orang
  • Virus corona dapat bertahan hidup di permukaan benda mati selama lebih dari seminggu tergantung
    • Aluminium, dapat bertahan selama 2 hingga 8 jam sejak tersentuh
    • Sarung Tangan Operas, dapat bertahan selama 8 jam sejak tersentuh
    • Besi, dapat bertahan selama 4-8 jam sejak tersentuh
    • Kayu dan kaca, dapat bertahan selama 4 hari sejak tersentuh
    • Kertas, dapat bertahan 4-5 hari sejak disentuh
    • Plastik, dapat bertahan selama 5 hari sejak disentuh 
  • Usia virus corona yang menempel di benda mati juga tergantung pada suhu. Suhu rendah dan

kelembaban udara tinggi akan semakin meningkatkan atau memperlama umur mereka. 

 

Penyebaran Corona

Penyebaran Corona secara cepat melalui keramaian maka lakukanlah :

  1. Hindari kerumunan
  2. Hindari tempat umum dan berkumpul dengan orang banyak
  3. Hindari berpergian yang tidak perlu
  4. Hindari pegang-pegang barang ditempat tempat umum
  5. Jaga jarak minimal 1 meter
  6. Tetap di rumah
  7. Tidak berjabat tangan
  8. Cuci tangan dengan air mengalir + sabun atau hand sanitizer setelah setiap bersalaman dengan orang lain,

atau setelah pegang benda-benda di tempat umum, atau setelah pegang barang-bendayang kemungkinan

bisa menjadi media penularan virus.

  1. Jangan selali-sekali menyentuh muka, mulut, hidung, mata, sebelum cuci tangan dengan sabun minimal 30

detik, karena siapa tahu di permukaan tangan kita sudah menempel virus.

  1. Cepat-cepat ganti baju setiap kali habis bepergian, atau setiap kali habis dari tempat-tempat umum, atau setiap

kali habis bersenggolan badan dengan orang lain.

 

Pencegahan Penularan  Corona, dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS) Dengan cara :

  1. Makan makanan bergizi serta banyak makan sayur dan buah
  2. Olahraga di rumah dan istirahat yang cukup
  3. Cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir sesering mungkin
  4. Gunakan masker bila batuk dan bersin, atau tutup mulut dengan lengan atas bagian dalam, bila memakai tisu buang ditempat sampah setelah digunakan. Ganti masker secara berkala
  5. Tidak merokok
  6. Jangan meludah sembarangan
  7. Jaga kebersihan diri dan lingkungan
  8. Minum air putih 8 gelas per hari
  9. Bila demam dan sesak nafas segera ke Fasilitas Kesehatan (Puskesmas / Rumah Sakit)
  10. Jangan lupa berdoa

 

Kami mohon kepada Bapak, Ibu, Mas, Mbak, Adik dan Saudara semuanya untuk tetap tinggal dirumah jangan berpergian agar virus corona ini tidak menyebar kemana mana sampai ada pengumuman lebih lanjut dari Pemerintah Kabupaten Temanggung

 

NYONG SING TAK NANG PUSKESMAS LAN RUMAH SAKIT DEMI SAMANG,

SAMANG NANG OMAH WAE YA?

Petugas Survailans Puskesmas Parakan 2020

Cetak: Kategori: Berita Nasional
Bagikan:

VAKSINASI COVID19 DOSIS KEDUA BAGI GURU PAUD/TK

Sesuai dengan jadwal vaksinasi dosis kedua pada Bapak dan Ibu Guru PAUD/TK di Wi

VAKSIN COVID 19 AMAN, SEJUMLAH TOKOH MASYARAKAT DAN TOKOH AGAMA DIVAKSIN DI PUSKESMAS PARAKAN

TEMANGGUNG- Puskesmas Parakan melaksanakan vaksinasi Covid19 dengan sasaran toko

PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PENERIMAAN PEGAWAI BLUD NON ASN PUSKESMAS PARAKAN TAHUN 2021

Berdasarkan seleksi administrasi, uji komputer, uji kompetensi, dan wawancara pe


Kabupaten Temanggung
PUSKESMAS PARAKAN
Jl. Kosasih Nomor 154 Parakan Kauman, Parakan, Temanggung Kode Pos 56254 Telepon/Fax (0293) 598249 email: pkmparakan@yahoo.co.id
Copyright © 2024